Suara Masyarakat Anti Diskriminasi
SOMASINEWS.COM PANGKEP SULSEL, Wakapolres Pangkep H. Saharuddin menerima kunjungan DR. Aqua Dwipayana, S.I.Kom., dan Personel Biro Rena Polda Sulsel, dalam rangka giat Sosialisasi Kemampuan Komunikasi Anggota untuk memberikan pelayanan terbaik kepada Masyarakat.
Sosialisasi Kemampuan Komunikasi Personel ini bertempat di aula Endra Dharmalaksana Polres Pangkep, pada hari Kamis tgl 17 Maret 2022 pukul 10.40. wita yang diikuti oleh Para PJU Polres Pangkep, Para Kapolsek jajaran Polres Pangkep, Para Kaur Mintu Satker jajaran, Para Bhabinkamtibmas Polres Pangkep, Para Babinsa dan Personel Kodim 1421/Pangkep lainnya.
Wakapolres Pangkep H. Saharuddin katakan, pada prinsipnya kami dari pihak Polres Pangkep pertamanya bersama dengan teman-teman kita dari TNI merasa bersyukur dengan adanya berupa pemberian pengetahuan tentang komunikasi, karena Komunikasi itu penting bagi teman-teman di lapangan.
Saharuddin lebih lanju menguraikan, kalau tanpa mengetahui namanya suatu komunikasi maka masalah itu akan muncul di lapangan.
Ada beberapa penekanan bahwa dalam bertugas itu yang pertama kita laksanakan adalah harus bertaqwa, kemudian kita mengetahui tugas apa, disitu bertaqwa bekerja dan bersyukur setelah bertaqwa kita bekerja kita bersyukur, jadi pada prinsipnya seluruh apa yang kita dapat selama ini harus kita syukuri. Turunnya.
Pada penyampaian materinya Aqua Dwipayana dikatakan, dalam pergaulan sehari-hari agar dapat menempatkan diri dengan baik dengan rendah hati dengan sepenuh hati bukan sepenuh gaji.
Sempat disinggung juga oleh Aqua, agar para Kapolsek dan Danramil ataupun para pemimpin harus bisa menjadi contoh bagi anak buahnya.
Menurut Aqua, akhirnya kalau mau baik terimalah kritikan-kritikan dan masukan dengan baik menerimanya dengan ikhlas, dan justru berhati-hatilah kalau mendapat pujian di depan para pemimpin atau komandan karena biasanya pujian itu tidak ikhlas.
Tambah Aqua, Intinya labuhan komunikasi “REACH” plus”AC” dalam mencapai kesuksesan yakni :
Respect – menghormati orang lain.
Empathy selalu merasakan apa yang dirasakan orang lain.
Audible – dapat didengar atau dipahami dengan baik.
Clarity – gunakan kalimat sederhana secara terbuka.
Humble – rendah hati dan tidak sombong.
+Action dan consistency – melaksanakan aksi nyata dan selalu bersih diri. Tutupnya.
Lap. Andi Baso