Suara Masyarakat Anti Diskriminasi
SOMASINEWS.COM SULSEL, Wakil Bupati Bone Bapak Drs. H. Ambo Dalle, M.M., menghadiri sekaligus membuka secara resmi pelaksanaan Kegiatan Vaksin Covid-19 Ikatan Alumni SMA Negeri 1 Bone di Lapangan Olahraga UPT SMAN 1 Bone Sabtu, 18 Desember 2021.
Kegiatan ini terlaksana atas Kerjasama Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan, Pemerintah Daerah Kabupaten Bone dan Ikatan Alumni SMAN 1 Bone.
Tak hanya itu, kegiatan ini merupakan rangkaian Musyawarah Besar Ikatan Alumni SMA Negeri 1 Bone.
Turut Hadir Perwakilan Gubernur Sulawesi Selatan Plt. Kepala Biro Pengadaan Barang & Jasa Bapak Andi Bakti Haruni, Kepala Cabang Dinas Prov. Sulsel, Ketua Tim Vaksinasi Bone-Wajo, Jubir Satgas Covid-19 Kab. Bone, Kepala Sekolah UPT SMAN 1 Bone Ketua IKA SMAN 1 Bone, Ketu Panitia Mubes SMAN 1 Bone, serta tamu undangan.(*)