Akses Jalan Desa Lolisang Terputus BPBD Bulukumba Bangun Tanggul Darurat

Suara Masyarakat Anti Diskriminasi

SOMASINEWS.COM BULUKUMBA SULSEL, Bencana longsor yang dipicu oleh tingginya curah hujan dalam beberapa hari terakhir, telah mengakibatkan terputusnya salah satu akses jalan di Dusun Kassi Pute, Desa Lolisang dan Mattoanging, Kecamatan Kajang, Kabupaten Bulukumba.

Tidak ada korban jiwa dalam insident longsor yang terjadi di Dusun Kassi Pute dan Mattoanging.

Kepala seksi pencegahan dan kesiap-siagaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Abdul Harus mengutarakan, pasca kejadian kami telah melakukan assesment dan langkah antisipasi dini melalui giat pembangunan tanggul darurat di sekitar lokasi kejadian.

“Kita berharap agar warga yang terdampak dapat beraktivitas dengan lancar tanpa harus terhalang oleh persoalan terputusnya akses jalan di kampung mereka”.

Kegiatan pembangunan tanggul darurat dilaksanakan tim gabungan yang terdiri dari satu regu tim reaksi cepat Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Tagana, Dinas PUPR, dan Panrita Rescue (PRB) pada sekira pukul 13.00 Wita, hari Jum’at, (17/09) siang kemarin.

Giat pembangunan tanggul darurat turut melibatkan unsur Pemerintah Dusun Kassi Pute, Pemdes Lolisang, dan Pemerintah Kecamatan Kajang

Selain pembangunan tanggul darurat yang dilaksanakan di sekitar lokasi longsor, kita juga telah melakukan upaya pemetaan zona jalur evakuasi dan penetapan titik kumpul sebagai bentuk kesiap-siagaan dalam menghadapi musibah dan bencana yang dimungkinkan untuk terjadi.

Bacaan Lainnya

Saat terjadi bencana, warga diharapkan dapat dengan mudah mengakses salah satu lokasi titik kumpul terdekat dari rumah tempat tinggal mereka. (Andi Fadly Dg. Biritta)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan