Suara Masyarakat Anti Diskriminasi
Makassar, Somasinews.com Sul-Sel “PJ harus berinisiatif menyambut Pak Danny dan Bu Fatma sebagai pemimpin baru Kota Makassar,” ujar Rudi di Gedung DPRD Kota Makassar, Jalan AP Pettarani, Kamis 28 Januari 2021.
Menurut Rudi, hadirnya Pj Walkot Makassar pada paripurna penetapan Danny-Fatma merupakan bagian dari suksesi tahapan Pilwalkot Makassar 2020 dan rekonsiliasi pascapilwalkot.
“Jangan Pak Gubernur rekonsiliasi (pascapilkada) terus pak Pj langkah-langkahnya di Kota Makassar berbanding terbalik dengan ucapan sang Gubernur,” katanya.
Di antara rekonsiliasi yang harusnya dibangun Pj Walkot Makassar ialah menyambut Danny-Fatma sebagai walkot-wawalkot Makassar terpilih. Agar transisisi kepemimpinan berjalan dengan baik.
“Karena yang akan melanjutkan kepemimpinan ini adalah pak wali kota Ramdhan Pomanto dan Bu Fatma. Kita mau situasi berpemerintah itu bisa kondusif, sejuk. Jangan ada kemudian intrik-intrik,” imbuhnya.
Berdasarkan rilis humas, Untuk diketahui, dalam sidang, Plt Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Kota Makassar Andi Bukti Djufri membacakan Surat Keputusan Pimpinan DPRD Kota Makassar Nomor: 1/DPRD/I/2021 tentang Pengesahan, Pengangkatan Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar terpilih Danny-Fatma, yang selanjutnya diserahkan ke Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah.(*)